Wednesday, June 13, 2018
Home »
» Baru Ingin Melaju, BMW Series 8 Sudah Hancur Duluan
Baru Ingin Melaju, BMW Series 8 Sudah Hancur Duluan
Mobil prototype all new BMW 8 Series mengalami kecelakaan di daerah Munich, Sabtu (9/6/2018) lalu.
Seperti diberitakan Carscoops, BMW baru akan mengenalkan model ini pada Jumat (15/6/2018). Tapi sayangnya, mobil itu mengalami kecelakaan saat dikendarai sopir berusia 37 tahun.
Sopir dikabarkan sedang membawa ibu pacarnya, saat dia kehilangan kontrol mobil di jalan nasional, antara Bonbruck dan Buch, sekitar pukul 22.00 waktu setempat.
Melansir Motor1, berdasarkan pemeriksaan polisi, sopir melaju kencang dan kehilangan kontrol saat berbelok ke arah kanan. Series 8 Prototype yang akan menjadi M850i, bertabrakan dengan pepohonan, sebelum akhirnya berhenti di sisi kanan jalan.
Sementara si sopir berusaha menyelamatkan diri dari reruntuhan, ibu pacar sopir yang telah berusia 53 tahun justru terkurung dalam mobil.
Emergency Rescue Team Bodenkirchen dan Egglkofen fire Department harus menggunakan pemotong hidrolik untuk membuka atap BMW, sehingga si ibu tersebut bisa diselamatkan.
Namun, kabar buruknya, si ibu tak tertolong dan tewas dalam insiden kecelakaan itu.
Sementara, kecelakaan ini diduga karena kecepatan yang berlebihan. Tak bisa dijelaskan seberapa cepat prototype M850i.
Yang jelas, model ini merupakan pengembangan dari mesin V8 dengan tenaga 522 Tk dan torsi 750 Nm. Mobil ini memiliki 8 percepatan transmisi otomatis.
0 comments:
Post a Comment